Irfan Ghafur Bikin Geger Medsos, Pemain Timnas Indonesia Kedua Ini Dikomentari Akun Resmi Bayern Munich

Irfan Ghafur
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA Soccer – Jagat maya, khususnya pecinta sepak bola Indonesia, tengah dibuat heboh oleh sosok Irfan Ghafur. Bukan karena kehebatannya di lapangan hijau, melainkan karena konten-konten media sosialnya yang absurd dan mengocok perut, terutama di Instagram. Kelucuannya bahkan berhasil menarik perhatian akun resmi klub raksasa Jerman, Bayern Munich.

Statistik Mengerikan Hantui Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dalam sebuah unggahan yang viral, Irfan tampil mengenakan jersey Timnas Indonesia dengan latar stadion, lengkap dengan narasi seolah-olah ia adalah pemain Bayern Munich.

Yang lebih kocak, dalam caption dan visual, Irfan sampai disebut batal membela Timnas Indonesia melawan China dengan "alasan keluarga".

Tjoe-A-On Ikut ke Denmark, Persebaya atau Bali Berburu Tanda Tangan

Lucunya, narasi satir tersebut dibawakan begitu meyakinkan hingga memicu reaksi masif dari warganet. Puncaknya, akun Instagram resmi Bayern Munich (@fcbayern) turut nimbrung di kolom komentar

"Semoga di pertandingan berikutnya bisa main ya!" tulis Bayern, menambahkan lapisan komedi sekaligus 'validasi' pada parodi absurd sang kreator.

Mengejutkan, Kutukan Thomas Doll Terbukti Soal Ole Romeny Cedera Parah

Irfan Ghafur tak hanya mengklaim dirinya sebagai bagian dari Bayern, ia bahkan menyebut dirinya sebagai pemain Indonesia kedua yang bermain di Bundesliga musim 2025/2026, setelah Kevin Diks yang kini membela Borussia Moenchengladbach.

Namun, kejenakaan Irfan bukan sekadar lucu-lucuan biasa. Ia piawai membangun narasi komikal yang menyindir berbagai isu populer dalam dunia sepak bola nasional. 

Mulai dari drama seleksi Timnas, absennya pemain karena "alasan keluarga" yang sering jadi misteri, hingga polemik seputar pemanggilan pemain diaspora.

Dalam unggahan yang sama, Irfan bahkan menyisipkan tangkapan layar komentar akun resmi Timnas Indonesia yang bertanya mengapa video pemain baru bisa bocor ke publik. Irfan dengan lugas membalasnya.

"Sudah waktunya rakyat Indonesia tau ini," kata Irfan Ghafur. 

Seolah-olah ia benar-benar sedang menjalani drama pemanggilan Timnas yang sering terjadi. Salah satu komentar netizen bahkan menyindir.

"Alasan utamanya karena kemarin nggak kebagian jam Rolex," memperkuat bahwa konten ini adalah satire cerdas terhadap drama-drama pemain yang gagal tampil membela Garuda.

Unggahan Irfan tersebut telah disukai lebih dari 590 ribu orang dan mendapatkan ribuan komentar. Reaksi akun resmi Bayern Munich makin menambah daya tarik unggahan ini. Banyak yang menyebut Irfan sebagai "Irvine Ghafur", memplesetkan nama agar terdengar lebih internasional.

Di tengah ramainya perdebatan soal pemain naturalisasi, diaspora, dan performa Timnas Indonesia, Irfan Ghafur hadir sebagai "pemain fiktif" yang menjadi cermin satir atas berbagai dinamika di sepak bola Indonesia. 

Kehadiran Irfan Ghafur di media sosial adalah bukti bahwa kreativitas dan humor bisa menjadi cara ampuh untuk menyuarakan kritik sosial sekaligus hiburan dalam satu paket. Meski bukan atlet sungguhan, "karier" Irfan di dunia maya bahkan sempat mencuri perhatian klub sebesar Bayern Munich.

Siapa tahu, setelah ini Irfan justru benar-benar dipanggil minimal untuk tampil di konten parodi resmi Bayern.