Megawati Hangestri Merapat, Timnas Voli Putri Indonesia Makin Beringas
- id.pinterest.com
VIVASoccer – Setelah absen di AVC Nations Cup 2025 bulan lalu, bintang voli putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, akhirnya bergabung dengan pemusatan latihan nasional (pelatnas) Timnas Voli Putri Indonesia.
Megawati siap tempur menjelang SEA V League 2025, di mana timnas senior akan mematangkan persiapan bersama tim yunior U-21 yang juga bersiap menghadapi Kejuaraan Dunia 2025.
Megawati resmi bergabung dengan timnas putri yang sedang menjalani persiapan ketat untuk SEA V League 2025 di Thailand dan Filipina pada Agustus mendatang.
Turnamen antarnegara Asia Tenggara ini akan menjadi penampilan perdana Megawati bersama timnas tahun ini, setelah sebelumnya absen di AVC Women’s Volleyball Nations Cup 2025 di Vietnam pada Juni lalu.
Absennya Megawati kala itu karena alasan cedera dan persiapan pernikahan. Kini, ia menepati janjinya untuk kembali membela Merah Putih.
Megawati dan rekan-rekan setimnya akan memulai petualangan mereka di SEA V League putaran pertama di Nakhon Ratchasima, Thailand, pada 1-3 Agustus 2025.
Selanjutnya, putaran kedua akan digelar di Gimnasium Ninh Binh, Vietnam, pada 8-10 Agustus 2025. Ini akan menjadi ajang pembuktian Megawati setelah sempat menepi.
Meski sudah bergabung, Megawati belum diturunkan dalam turnamen persiapan bertajuk "Moji Volley Cup 2025" yang berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Kabupaten Bogor.
Pelatih timnas putri, Octavian, memutuskan untuk menyimpan Megawati di bangku cadangan.
"Dia belum bugar betul, lebih baik tidak bermain dahulu," ujar Octavian.
Turnamen internal yang digelar hingga 27 Juli ini mempertemukan timnas senior, tim U-21, serta dua klub bola voli, Mabes TNI dan O2C Bandung.
Di hari pertama, kedua timnas sukses meraih kemenangan meyakinkan. Tim U-21 mengalahkan Mabes TNI 3-0, sementara timnas senior menundukkan Rajawali O2C Bandung juga dengan skor telak 3-0.
Kemenangan ini menjadi modal positif untuk mengarungi turnamen sesungguhnya.
Bagi tim U-21, Moji Volley Cup menjadi uji coba terakhir sebelum berlaga di Kejuaraan Dunia yang akan digelar di Surabaya, Jawa Timur, mulai 7 Agustus 2025.
Sebelumnya, pelatih U-21, Marcos Sugiyama, sempat mengutarakan rencana uji coba ke luar negeri, termasuk kemungkinan melawan timnas Brasil.
Namun, Wakil Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBVSI, Loudry Maspaitella, mengungkapkan sulitnya mewujudkan uji coba di luar negeri, sehingga turnamen internal ini menjadi solusi terbaik.
"Tetap perlu uji coba, selain untuk mengukur kemampuan mereka, supaya mereka juga tidak bosan latihan saja. Apalagi, suasana latihan mereka cukup berat, malah sangat berat," tutur Loudry.
Intensitas latihan yang tinggi ini diharapkan mampu menggembleng para pemain muda untuk siap bersaing di kancah internasional dan mengharumkan nama bangsa.****