Media Malaysia Minta FIFA Hukum Timnas Indonesia U-23 Gegara Bendera Terbalik

Bendera Malaysia Terbalik
Sumber :
  • tvOneNews

Tindakan provokatif ini disebut tidak hanya menodai semangat sportivitas, tetapi juga jelas melanggar Pasal 16(2)(d) Kode Disiplin FIFA, yang menegaskan bahwa asosiasi akan bertanggung jawab atas penggunaan bendera atau simbol yang bersifat provokatif atau menghina oleh pendukungnya.

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23, Klik di Sini

Media Malaysia tak tinggal diam. Portal berita Majoriti bahkan menyerukan Persatuan Sepak Bola Malaysia (FAM) untuk segera mengumpulkan bukti foto, video, dan pernyataan saksi, untuk kemudian dikirimkan secara resmi ke FIFA atau Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

"Tindak lanjut ini penting untuk menuntut dilakukannya investigasi dan tindakan disiplin terhadap Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) yang diduga gagal mengendalikan perilaku suporter tim tuan rumah," tulis Majoriti, dengan nada geram.

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Thailand U-23 Malam Ini, Siapa Menang?

Potensi sanksi yang bisa dijatuhkan kepada PSSI bukan main-main, mulai dari denda dalam jumlah besar, larangan membawa suporter ke stadion, menggelar pertandingan tanpa penonton, hingga pencabutan hak menjadi tuan rumah.

Bahkan teguran resmi dari badan sepak bola internasional.

Duo Persib Bandung Ancam Thailand di Semifinal Piala AFF U-23

Insiden ini sekali lagi menggarisbawahi rivalitas sengit antara Indonesia dan Malaysia di lapangan hijau yang kerap meluas hingga ke luar lapangan, tak jarang memicu ketegangan antar-suporter. 

Tindakan tegas diharapkan dapat mencegah terulangnya insiden semacam ini di masa mendatang.

Halaman Selanjutnya
img_title