Bali United Resmi Gaet Tim Receveur, Perkuat Lini Belakang
- Bali United
Soccer –Menjelang bergulirnya kompetisi BRI Super League musim 2025/26, Bali United FC terus melakukan perombakan skuad, khususnya dalam mendatangkan pemain asing berkualitas.
Terbaru, klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut resmi mengontrak Tim Receveur, pemain serba bisa asal Belanda yang mampu bermain sebagai bek tengah maupun gelandang bertahan.
Kehadiran Receveur diharapkan dapat menambah kekuatan Bali United, khususnya di sektor pertahanan dan keseimbangan permainan di lini tengah.
“Kami resmi menambah pemain baru yaitu Tim Receveur untuk memperkuat lini belakang tim. Ia masuk dalam kriteria yang dibutuhkan oleh tim pelatih untuk musim ini. Proses administrasi sudah diselesaikan, dan kami berharap adaptasinya berjalan lancar serta mampu memberi kontribusi positif untuk Bali United,” ujar CEO Bali United, Yabes Tanuri, dalam pernyataan resminya.
Receveur didatangkan dari Almere City FC, klub yang berkompetisi di Eredivisie—liga kasta tertinggi sepak bola Belanda yang diakui UEFA sebagai salah satu kompetisi terbaik di Eropa. Sebelumnya, pemain berusia 32 tahun ini juga tercatat membela klub-klub kenamaan seperti VVV-Venlo, FC Dordrecht, dan De Graafschap.
Rekam jejaknya yang solid di Eropa menjadi modal penting bagi Receveur dalam memulai petualangan barunya di Indonesia bersama Bali United.
Dalam pernyataan pertamanya sebagai pemain Bali United, Receveur mengaku antusias menyambut tantangan barunya di Liga 1. Ia juga menyatakan keinginannya untuk mengembalikan kejayaan Bali United, seperti saat klub ini menjuarai kompetisi pada musim 2019 dan 2021/22.