Cristiano Ronaldo Pilih Tidak Bertato, Alasannya Bikin Terharu

Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • SkySports

Kebiasaan mulia itu dimulai pada 2011, ketika anak dari rekan setimnya di Timnas Portugal, Carlos Martins, divonis menderita leukemia.

Anak yang baru berusia tiga tahun saat itu membutuhkan transfusi dan perawatan intensif.

Sejak momen tersebut, Ronaldo rutin mendonorkan darah dan bahkan terdaftar sebagai pendonor sumsum tulang.

"Saya pertama kali donor sumsum beberapa tahun lalu. Kalau harus melakukannya lagi, saya akan lakukan. Ini penyakit serius dan banyak anak yang membutuhkannya," kata Ronaldo.

"Prosesnya sederhana, dan Anda akan merasa bahagia karena bisa membantu orang lain."

Orang Bertato Juga Bisa Donor Darah, Tapi Harus Tunggu 4 Bulan

Menurut panduan dari Palang Merah, orang dengan tato sebenarnya tetap bisa berdonor darah.