Beckham Putra Siap Tempur! Tak Mau Bersantai Jelang Lawan Dewa United!
VIVASoccer – Persib Bandung punya waktu lebih dari satu pekan untuk menyiapkan diri jelang laga pekan ke-13 Super League 2025/2026 melawan Dewa United.
Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat, 21 November 2025.
Dengan jeda waktu yang cukup panjang setelah rangkaian pertandingan padat sebelumnya, skuad Maung Bandung mendapatkan kesempatan untuk memulihkan kondisi sekaligus memperkuat taktik permainan.
Dilansir dari laman persib.co.id (12/11/2025) Beckham Putra Nugraha, menegaskan bahwa waktu istirahat panjang bukan alasan untuk bersantai.
Ia menilai fokus dan kerja keras tetap harus dijaga demi mempertahankan tren positif yang saat ini sedang mereka nikmati.
"Kami harus menjaga ritme ini karena tidak mudah juga. Karena setelah enam pertandingan tidak menerima kekalahan, ini menjadi catatan bagus buat tim untuk menghadapi Dewa United," kata Beckham.
Persib sedang dalam performa terbaiknya dengan catatan enam kemenangan beruntun di liga, dan Beckham ingin momentum tersebut tidak terhenti.
Selain ingin melanjutkan kemenangan, Beckham mengungkapkan bahwa laga melawan Dewa United memiliki makna khusus bagi Persib.
Musim lalu, Maung Bandung harus menelan kekalahan dari Dewa United, dan kini Beckham ingin membantu timnya menebus hasil pahit tersebut di hadapan Bobotoh.
"Tahun lalu kami kurang bagus (hasil lawan Dewa) di putaran pertama dan kedua. Di putaran pertama kita draw dan putaran kedua kita kalah di kandang." jelas Beckham.
"Tentunya itu menjadi catatan dan motivasi lebih buat kita untuk membalas pertandingan nanti tanggal 21," pungkasnya
Dengan semangat tinggi dari para pemain, termasuk Beckham Putra, Persib bertekad menjaga tren kemenangan dan terus mendekat ke posisi puncak klasemen Super League 2025/2026. **