Wejangan Jordi Amat Pacu Mental Rayhan Hannan Cs Jelang Lawan Mali!

Jordi Amat
Sumber :

VIVASoccer – Bek Persija Jakarta, Jordi Amat memberikan pesan khusus kepada dua rekannya, Dony Tri Pamungkas dan Rayhan Hannan, yang mendapat panggilan untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23. 

PSSI Bimbang? Plus Minus Timur Kapadze yang Siap Jadi Nahkoda Baru Garuda!

Keduanya masuk dalam daftar 30 pemain pilihan Indra Sjafri untuk menjalani dua laga uji coba menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025. Uji coba ini menjadi bagian dari persiapan menuju SEA Games 2025.

Dilansir dari laman tvOnenews.com (10/11/2025) Jordi Amat menyampaikan ucapan selamat kepada Dony dan Hannan. Ia menilai keduanya layak dipanggil karena tampil konsisten bersama Persija. 

Geger! Timur Kapadze Siap Latih Garuda, Media Vietnam Ungkap Risiko Besar di Baliknya

"Jadi ini juga kesempatan bagus untuk melihat anak-anak muda yang datang ke tim nasional," kata Jordi Amat.

‎"Juga, selamat untuk Donny dan Hanan. Mereka bisa bermain di sana dan mereka dapat menunjukkan potensinya. Mereka bermain sangat baik, jadi, ya, kita akan menikmati permainan itu dan saya harap Indonesia juga," lanjutnya. 

Cristiano Ronaldo Bisa Tentukan Nasib Pelatih Baru Timnas Indonesia Besok Pagi!

Jordi berharap mereka bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk menunjukkan kemampuan terbaik saat membela Garuda Muda.

Selain itu, skuad U-23 juga akan diperkuat sejumlah pemain diaspora seperti Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra yang sebelumnya sudah memperkuat Timnas senior.

‎"Kita harus menerimanya, tidak ada gunanya mengeluh. Tentu saja, kami ingin kembali ke tim nasional bersama semua rekan setim dan bertemu lagi," kata Jordi Amat. 

"Tapi saya mengerti bahwa jika tidak ada pelatih, tidak masuk akal untuk kembali dan bermain satu atau dua pertandingan persahabatan," tambahnya. 

Terkait digantinya agenda FIFA Matchday dengan uji coba Timnas U-23, Jordi menilai keputusan PSSI sudah tepat. Menurutnya, akan janggal bila Timnas senior tampil tanpa pelatih tetap. 

Ia justru melihat momentum ini sebagai peluang emas bagi para pemain muda untuk berkembang dan mematangkan persiapan menuju SEA Games 2025 yang akan berlangsung di Thailand pada 9—20 Desember 2025.**